Translate

Selasa, 20 Oktober 2015



Mataram, 19 Oktober 2015
3 hari lagi 15 tahun pernikahan kita
Dan 7 tahun sebelum itu, kita sudah saling mengenal dengan baik
8.030 hari tlah kita lalui dengan kebersamaan yang mengikat
693.792.000 detik kita habiskan untuk memikirkan banyak hal tentang hidup, orang-orang yang kita sayangi, kekuasaan Allah dan impian kita di masa depan......

3 hari lagi aku ingin merasakan perasaan yang sama ketika pada hari itu,22 Oktober 2000, ribuan malaikat turun mendoakan kita
Aku ingin berdebar, Aku ingin menangis karena bahagia
Aku ingin merasakan hal yang sama setiap hari, setiap waktu, mencintaimu, menjadikanmu kekasihku dunia dan akhirat.....

Sayang,maafkan jika aku pernah salah
Maafkan jika aku belum bisa menjadi seperti yang kau mau
Aku sedang mencoba menyempurnakan diriku.Hatiku.Perasaanku...
Satu hal yang harus kau tahu adalah
Aku ingin menghabiskan sisa hidup kita bersama
Dalam suka dan duka
Dalam benci dan cinta
Dalam amarah dan kepasrahan
Dalam Dendam dan Maaf
Dalam kehidupan yang tak pernah pasti
Dalam keputus asaan dan harapan
Dalam siang dan malam
Dalam waktu-waktu kita di rumah atau di tempat bekerja
Dalam segala jenis situasi hati yang tak menentu....
Dalam kehidupan yang penuh warna hitam dan putih
Dalam kecintaan Allah dan pilihanNYA terhadap hidup kita...
Dan dalam segala hal......

Suamiku, aku cinta padamu...............................................
Izinkan aku mengabdi sepenuh hatiku padamu
Izinkan aku memastikan bahwa kau tak salah karena tlah memilihku
Izinkan aku menjadi Bidadari Syurgamu.........................


 Jalur Lingkar Selatan, 20 Oktober 2015
Melewati jalan ini....seakan membuka luka lama
Masih jelas ketika dengan baju warna merah itu
Aku menatapmu penuh bangga dan cinta
Begitu sempurnanya Allah ciptakan engkau
Betapa beruntungnya aku

Masih kulihat senyummu yang indah
Mata kecilmu yang selalu mencuri pandang
Suaramu yang lembut dan manja
Langkahmu yang kuat
Aku begitu ingin menangis mengingatnya

Anakku, hari ini mama memohon pada Allah kita
Untuk menyampaikan betapa kangen, betapa ingin bertemu, Betapa ingin memelukmu, Betapa ingin mama engkau merasakan kebahagiaan yang abadi di situ...
Berada di tempat terindah dan terbaik
Tempat di mana engkau merasa nyaman tanpa beban
Tempat di mana engkau merasakan keindahan
melebihi yang bisa kami berikan.....

Anakku,maafkan jika mama belum menjadi yang terbaik buatmu....


Tidak ada komentar: