Translate

Minggu, 27 Maret 2016



INGINKU, Ahad, 27 Maret 2016, 23.45 Wita

Suatu hari, aku ingin memperlakukan diriku
Lebih baik dari sebelumnya
Aku ingin menghargai dan menjadi spesial
Setidaknya di mataku sendiri
Aku ingin sedikit lebih tak perduli
Pada persoalan orang lain
Aku ingin hidup dalam dunia
Yang tlah menjadi takdirku
Memanjakan keangkuhan dan Rasa Percaya Diriku
Karena Aku......Lebih baik dari sebelumnya

Aku ingin membuat diriku lebih bernilai
Bukan hanya untuk orang lain
Tapi juga buat diriku sendiri
Aku ingin menjalani hariku dengan semangat,
Dengan ambisi dan cita-cita yang tinggi
Aaaah....Aku tlah lama kehilangan itu
Atau sesungguhnya memang aku tak pernah memiliki itu

Aku ingin berorientasi pada diriku saja
Menjadi ada, berwujud, diperhitungkan,
dan mampu merubah masa depan banyak orang
Aku ingin aku tak sama dengan orang lain
Karena kurasa....aku pantas untuk itu
Jadi....Mengapa aku tak memulainya dari sekarang saja ?
Aku tak ingin lagi bicara sesuatu yang tak penting
Aku tak ingin lagi melakukan sesuatu yang tak penting
Aku lelah....Aku ingin mengunci lisanku....
Kini aku ingin hidup...dalam mimpi-mimpiku yang indah..........
Dan aku tak takut melakukannya sendiri.....

Tidak ada komentar: